Lestarikan Sungai, Wali Kota Jaya Negara Buka Lomba Mancing STDW

 Lestarikan Sungai, Wali Kota Jaya Negara Buka Lomba Mancing STDW

Foto: Wali Kota Jaya Negara Buka Lomba Mancing

Denpasar, Letternews.net Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara buka Lomba Mancing yang diselenggarakan ST. Dharma Werdhi (STDW), Banjar Kebonkuri Lukluk, Kelurahan Kesiman ditandai dengan penebaran ikan lele di Tukad Lilaulangun, Minggu (6/7).

Turut hadir sekaligus membuka lomba mancing tersebut Anggota DPRD Provinsi Bali, I Gusti Ngurah Gede Marhaendra Jaya, Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, Camat Denpasar Timur, I Ketut Sri Karyawati, Lurah Kesiman, I Made Nuada, tokoh masyarakat serta undangan lainnya.

BACA JUGA:  Ny. Antari Jaya Negara Buka Lomba Kreativitas Serangkaian Gebyar PAUD Kota Denpasar 2025

Tampak pagi itu di aliran Sungai telah dipenuhi oleh peserta lomba mancing yang datang tidak saja dari Kota Denpasar, juga ada dari luar Denpasar dengan perlengkapan serta umpan memancing di posisinya masing-masing.

Wali Kota Jaya Negara disela-sela membuka acara perlombaan mengapresiasi pelaksanaan lomba mancing yang diselenggarakan oleh ST. Dharma Werdhi, Banjar Kebonkuri Lukluk.

“Disamping memberi tempat bagi para penghobi mancing serta memberi ruang rekreasi, pelaksanaan ini juga diharapkan dapat menjaga kelestarian lingkungan dan kebersihan aliran di Sungai tersebut,” kata Jaya Negara.

Sementara Ketua Panitia, I Putu Gede Krisna Pratama Dinata mengatakan pelaksanaan lomba mancing ini mengambil tema “Membangkitkan semangat peduli lingkungan sungai dalam balutan kreativitas” dengan konsep pelestarian sungai.

Lebih lanjut dikatakannya, adapun peserta kali ini sebanyak 1200 orang yang terhitung dari penjualan kupon dan ikan yang kami gunakan saat ini yaitu jenis ikan lele serta telah ditebar ratusan kilogram yang dilakukan sebanyak dua kali tebar selama lomba berlangsung.

BACA JUGA:  Pemkot Denpasar Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut HUT ke-237

“Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh undangan, sponsor, maupun peserta yang telah mengikuti lomba, dengan dilaksanakan lomba  ini sehingga kedepannya kami dapat menata ST. Dharma Werdhi, Banjar Kebonkuri Lukluk menjadi lebih baik,” ujarnya.

Editor: Anto.

.

Bagikan: