Presiden Jokowi Enggan Komentar Terkait Dugaan Pemerasan KPK

 Presiden Jokowi Enggan Komentar Terkait Dugaan Pemerasan KPK

Foto: Presiden Jokowi saat menyampaikan keterangan di Pulau Rinca

Letternews.net — Presiden Jokowi menegaskan belum bisa mengomentari lebih jauh terkait kasus dugaan pemerasan yang dilakukan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Kepala negara mengklaim, sejauh ini belum mempunyai informasi detail soal masalah tersebut dan hanya sebatas kabar burung semata.

BACA JUGA:  Oknum Petugas Rutan KPK Paksa Tahanan Beri Imbalan

Bahkan, saat Polda Metro Jaya secara resmi menaikan status pelaporan itu ke tahap penyidikan.

“Saya belum tahu permasalahannya secara detail. Saya belum mendapatkan informasi secara detail. Karena masalahnya masih simpang siur seperti ini,” kata Jokowi dalam keterangannya di unggah channel Youtube Sekpres, Minggu (8/10/2023).

Jokowi pun juga tak mau di tuduh melakukan intervensi jika ia mengomentari soal permasalahan tersebut saat ini.

BACA JUGA:  Penyidik KPK Segera Jadwalkan Pemeriksaan Pj Gubernur NTB

“Saya kalau komentar nanti ada yang bilang mengintervensi. Jadi saya ini masih mencari informasi-informasi sebetulnya kasus ini seperti apa?,” terangnya.

“Tapi itu memang adalah urusan penegakan hukum, jangan sampai kalau saya mengomentari lebih awal ada yang menyampaikan intervensi,” sambung Jokowi.

BACA JUGA:  KPK Panggil Politikus Golkar

Ia menegaskan, akan menentukan langkah selanjutnya jika sudah melengkali informasi terkait masalah tersebut.

“Ini tadi saya menunggu informasi yang detail mengenai peristiwa ini dan sebetulnya itu menjadi kewenangan baik di kepolisian, baik yang di KPK, baik di Kejaksaan,” tukasnya. (LN/AD)

.

Bagikan: