Influenser Bobon Santoso Resmi Gabung Ke Partai Gerindra, Siap Dukung Mulia-PAS

 Influenser Bobon Santoso Resmi Gabung Ke Partai Gerindra, Siap Dukung Mulia-PAS

Foto: Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Denpasar, Ida Bagus Yoga Adi Putra bersama Influenser Bobon Santoso

Letternews.net — Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Denpasar, Ida Bagus Yoga Adi Putra mengatakan Influenser Bobon Santoso resmi bergabung dengan Partai Gerindra.

Bobon Santoso yang sudah bergabung, Selasa (3/9/2024), dan alasannya bergabung dikarenakan dirinya sangat mengidolakan sosok Prabowo Subianto.

“Bobon itu sangat mengidolakan sosok Prabowo Subianto karena sosok Prabowo Subianto yang memang benar ingin membantu masyarakat indonesia.” Tegas Gus Yoga saat di komfirmasi Jumat. 6 September 2024

Lebih lanjut, Gus Yoga mengungkapkan bahwa Bobon Santoso juga ingin memenangkan Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Bali yaitu Made Muliawan Arya (De Gadjah) dan Putu Agus Suradnyana (PAS).

BACA JUGA:  BRI Regional Office Denpasar Bersihkan Sungai dan Tanam Pohon Sambut HUT ke-128

“Bobon juga ingin memenangkan Mulia-PAS di Bali karena Bobon menginginkan Bali ini linear dengan pemerintah pusat serta melihat komitmen Mulia-PAS yang ingin membantu masyarakat Bali dan memajukan Bali.” Ungkap Gus Yoga.

Reporter: Tim

.

Bagikan: