Wabup Artha Dipa Hadiri Penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan BPK

 Wabup Artha Dipa Hadiri Penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan BPK

Foto: Wakil Bupati Karangasem, I Wayan Artha Dipa

Letternews.net — Wakil Bupati Karangasem, I Wayan Artha Dipa, didampingi Inspektur Daerah (Irda) Ida Bagus Putu Suastika serta kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, menghadiri penyampaian konsep laporan hasil pemeriksaan dan permintaan tanggapan serta rencana aksi (Action Plan) tindak lanjut rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Karangasem tahun 2023. Acara tersebut berlangsung di Lantai III, Ruang Arjuna, Kantor BPK Perwakilan Provinsi Bali, pada Kamis (16/5/2024).

BACA JUGA:  Video Mesum Sejoli Berpakaian Adat Bali Viral

Dalam kesempatan tersebut, BPK memaparkan hasil temuan dari pemeriksaan laporan keuangan tahun 2023. Wakil Bupati Artha Dipa menyatakan bahwa pihaknya siap menerima masukan dan rekomendasi dari BPK untuk meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan daerah. “Kami berkomitmen untuk menindaklanjuti setiap rekomendasi yang diberikan demi kemajuan Kabupaten Karangasem,” ujar Artha Dipa.

Irda Ida Bagus Putu Suastika menambahkan bahwa penyusunan rencana aksi (Action Plan) untuk tindak lanjut rekomendasi BPK merupakan langkah penting dalam memperbaiki sistem pengelolaan keuangan daerah. “Kami akan memastikan setiap OPD terkait menjalankan tugasnya dengan baik sesuai dengan rencana aksi yang telah disusun,” katanya.

BACA JUGA:  Transformasi Jabatan Tak Hambat Penyelesaian Pekerjaan

Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong peningkatan kualitas laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Karangasem, sehingga mampu meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK pada tahun-tahun mendatang. (LN/ADV)

.

Bagikan: